Makan-makan


Berhubung suami saya orang bali…jadi saya senang sekali mencari dan mencoba makanan-makanan dari Bali yang pastinya HALAL…Jadi bagi para pelancong di Bali jangan lupa cari makanan ini ya ^_^

Betutu Bakar

2013-02-03_182321

Betutu adalah lauk yang terbuat dari ayam atau bebek yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam atau diungkep/kukus dengan menggunakan dandang. Betutu ini telah dikenal di seluruh kabupaten di Bali.

Be Mesere (Daging Sisit Mesere)

be mesere

Be mesere adalah makanan dalam bahasa bali yang artinya daging dimasak dengan campuran terasi. Rasa dan aroma terasi yang menggugah selera meresap kedalam daging sehingga memberikan cita rasa yang sangat berbeda bagi penikmatnya.

Srombotan

5615srombotan

Srombotan adalah sayuran khas Klungkung Bali, terbuat dari sayur buah botor muda atau paku, toge, kobis yang dimasak setengah matang. Kemudian diberi bumbu disebut kalas yang terdiri dari santan yang diberi tumbukan kunyit, lengkuas, bawang merah dan bawang putih, ketumbar dan sedikit kencur. Cara memasaknya yaitu dengan dimasak hingga kental.

Sayur ini sudah mendunia, karena beberapa restoran di Bali menjadikannya sebagai hidangan utama pada menunya. Bondan Winarno pembawa acara wisata kuliner di trans tv yang memberikan istilah MAKNYUS alias enak murah dan enak untuk Srombotan ini. Dia seakan menjadi icon utama dibalik kelesatan sayuran di Bali saat ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *